Kamis, 05 Desember 2024

Monograf Pengembangan Aplikasi Record Kepatuhan Mengonsumsi Teh Rosella terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Pralansia

  • Desember 05, 2024
  • Penerbit NEM


Hipertensi merupakan salah satu kondisi kesehatan yang umum dialami oleh pralansia, yang dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular jika tidak ditangani dengan baik. Teh rosella (Hibiscus sabdariffa) telah lama dikenal sebagai minuman herbal yang kaya akan antioksidan, terutama antosianin, yang memiliki manfaat dalam menurunkan tekanan darah. Melalui konsumsi teh rosella secara rutin menunjukkan adanya efek positif terhadap pelebaran pembuluh darah, penurunan stres oksidatif, dan pengendalian tekanan darah sistolik maupun diastolik.

 

Pendekatan ini tidak hanya alami, tetapi juga aman jika dikonsumsi dalam jumlah yang wajar. Pada pralansia, manfaat ini dapat menjadi bagian dari gaya hidup sehat yang terintegrasi dengan pola makan bergizi, olahraga ringan, dan pengelolaan stres. GERTELLA (Gerakan Teratur Minum Rosella) adalah sebuah aplikasi inovatif yang dirancang untuk mendukung pola hidup sehat, khususnya bagi kelompok prasejahtera atau individu pralansia yang rentan mengalami tekanan darah tinggi. Aplikasi ini bertujuan untuk meningkatkan kepatuhan dalam mengonsumsi teh rosella secara rutin, yang terbukti memiliki manfaat untuk menurunkan tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung.

 

Buku ini berisi pengembangan aplikasi GERTELLA dalam menurunkan tekanan darah, dosis konsumsi yang efektif, dan hasil uji klinis yang mendukung penggunaannya sebagai terapi pendamping. Melalui pendekatan holistik, panduan ini memberikan wawasan tentang pentingnya deteksi dini dan pencegahan hipertensi, sekaligus menawarkan solusi praktis bagi pralansia untuk meningkatkan kualitas hidup mereka dengan memanfaatkan khasiat teh rosella.


                                                                   PEMBELIAN BUKU: