Senin, 18 Maret 2024

Manajemen Pengelolaan Rumah Tahfidz Al-Qur’an

  • Maret 18, 2024
  • Penerbit NEM


Al-Qur’an adalah kitab suci umat Islam yang menjadi pedoman hidup bagi setiap muslim. Diturunkan oleh Allah kepada Nabi Muhammad SAW melalui perantara malaikat Jibril secara berangsur-angsur. Al-Qur’an memuat tata cara, anjuran, larangan, serta mengatur hubungan manusia dengan Tuhan, sesama manusia, dan alam sekitarnya. Menghafal, mengkaji, dan mengamalkan Al-Qur’an memiliki keutamaan yang besar, seperti yang terungkap dalam hadist yang menyebutkan bahwa orang yang menghafal Al-Qur’an akan memberikan mahkota dan pakaian istimewa untuk orangtuanya di akhirat kelak.

 

Buku ini akan membahas generasi muda penghafal Al-Qur’an hingga dibentuknya suatu Rumah Tahfidz tempat para santri Tahfidz dan taqrir yang didampingi oleh para guru. Motivasi serta kiat-kiat dan doa menjaga hafalan sangat penting dalam memberikan semangat kepada para santri yang menghafal Al-Qur’an. Selain itu, beberapa treatment untuk menjaga hafalan dan metode pembelajaran serta model apresiasi tahfidz Al-Qur’an. Harapannya, hal yang demikian dapat menambah pengetahuan Tahfidz dan keimanan para pembaca untuk menjadi penghafal Al-Qur’an.


                                                                PEMBELIAN BUKU: