Peran Genetika Molekuler dalam Persperktif Keanekaragaman Hayati
Buku ini berisi informasi terkini terkait ilmu
pengetahuan di bidang biologi (bioteknologi) dan ilmu hayati terkait. Penulis
menghimpun buku ini dengan judul Peran Genetika Molekuler dalam Perspektif
Konservasi Keanekaragaman Hayati. Buku ini diharapkan dapat memberikan
sumbangsih ilmu pengetahuan bagi pembaca tekait peran genetika untuk konservasi
keanekaragaman hayati. Buku ini banyak membahas kemajuan terkini dari turunan ilmu
biologi meliputi bioteknologi, bioinformatika, fitopatologi, mikrobiologi,
kultur jaringan, genetika, biologi molekuler, fisiologi, dan etnobiologi.
PEMBELIAN BUKU:
Perkembangan Nilai Religi di Sekolah
Agama
Islam merupakan agama yang memiliki nilai-nilai religi yang mudah diterapkan
dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan formal ataupun nonformal,
termasuk di lingkungan sekolah dan lingkungan keluarga. Nilai religi jika
diterapkan menjadi tanggung jawab bagi semua pihak, jika diterapkan pada
lingkungan keluarga maka orangtua memiliki peran penting dalam membentuk dan
mengembangkan nilai religi tersebut, jika diterapkan pada lingkungan sekolah
maka guru memiliki tanggung jawab penuh untuk merealisasikan nilai religi
tersebut kepada peserta didik.
Ibadah,
keteladanan, kejujuran, kedisiplinan merupakan bagian kecil dari nilai-nilai
religi yang bisa diterapkan pada kehidupan sehari-hari termasuk peserta didik
di sekolah, penerapannya bisa dimulai pada proses pembelajaran.
Buku ini
akan membahas terkait tanggung jawab guru dalam perkembangan nilai-nilai religi pada peserta didiknya sehingga bukan hanya menjadi
kewajiban khusus pada peserta didik di sekolah namun menjadi pembiasaan dalam
keseharian, baik di sekolah maupun di rumah. Wallahu a’lam bishshawab.
PEMBELIAN BUKU:
Buku Ajar Elektronika Analog
Buku ini ditujukan untuk mereka yang yang
tertarik mempelajari dunia elektronika. Fokus penulisan buku ini
menitikberatkan pada pengujian karakteristik dari komponen elektronika analog
agar pembaca dapat fondasi yang dalam memahami elektronika.
Buku ini memakai pendekatan yang berpusat pada mahasiswa. Fitur-fitur
yang ditampilkan dalam buku ini mencakup:
1.
Dioda Rectifier
2.
Dioda sebagai Clipper dan Clamper
3.
Transistor sebagai Saklar
4.
Transistor sebagai Penguat
5.
IC Pembangkit Frekuensi
6.
IC Opertional Amplifier.
Setiap bab sudah dilengkapi tujuan
pembelajaran, teori singkat, gambar rangkaian, kebutuhan komponen,
langkah-langkah pengujian, serta pertanyaan pengayaan.
PEMBELIAN BUKU:
Direktori Desa Wisata Jawa Tengah
Desa wisata merupakan
suatu kawasan pedesaan yang menawarkan keseluruhan suasana yang mencerminkan
keaslian pedesaan.
Desa memiliki kekhasan dalam
kehidupan sosial ekonomi, sosial budaya, adat istiadat, keseharian, arsitektur
bangunan, tata ruang desa, serta kegiatan perekonomian yang menarik dan dikembangkan sebagai bentuk aktivitas pariwisata. Sehingga suatu desa dinyatakan sebagai desa
wisata, karena memiliki potensi wisata yang dapat dimanfaatkan
sebagai atraksi wisata, memiliki aksesibilitas, dan sudah memiliki
aktivitas wisata atau berada dekat dengan aktivitas wisata yang
sudah ada dan terkenal. Inovasi, potensi, dan tradisi budaya di desa menjadi
sangat eksotis dan memiliki daya tarik bagi wisatawan. Potensi yang dimiliki
desa dapat dimanfaatkan untuk menggerakkan simpul-simpul kekuatan desa untuk
membangkitkan perekonomian di desa.
Buku
ini menyajikan gambaran desa wisata di Jawa Tengah dengan
mengulas secara detail profil desa wisata, kategori desa wisata dari berstatus
maju, berkembang,
dan rintisan. Isi buku ini memotret kondisi desa wisata Jawa Tengah secara
komprehensif. Buku ini diharapkan
dapat digunakan sebagai literatur bagi penggiat pariwisata, sebagai guide
bagi wisatawan, sebagai bahan masukan bagi pemangku kepentingan dalam menyusun
perencanaan pembangunan, ataupun bahan literatur untuk khalayak ramai.
PEMBELIAN BUKU:
Miracle of Aloe vera
Memiliki
kondisi tubuh yang sehat merupakan harapan setiap manusia. Untuk tetap sehat,
upaya yang dilakukan di antaranya
dengan mengatur pola makan, akivitas sehari-hari, berolahraga secara rutin,
beristirahat secara teratur, hingga cara pengobatan. Akhir-akhir ini ada
kencenderungan dari masyarakat minat penggunaan bahan alami yang berasal dari
tanaman sebagai obat. Tanaman Aloe vera telah lama ada dan
diketahui oleh masyarakat secara luas manfaat bagi kesehatan, tetapi manfaatnya
masih banyak diragukan. Buku ini terdiri dari beberapa bab. Bab pertama
membahas tentang sejarah lidah buaya, dari pertama ditemukan sampai digunakan
di seluruh
penjuru dunia. Selanjutnya, bab kedua membahas tentang taksonomi dari Aloe vera,
bab ketiga membahas tentang apa saja manfaat Aloe vera terhadap
kesehatan. Terakhir membahas tentang olahan makanan dan minuman dari bahan
utama Aloe
PEMBELIAN BUKU:
Legalitas Cryptocurrency di Indonesia
Cryptocurrency
merupakan bagian dari kemajuan teknologi dalam sistem pembayaran menggeser
peranan uang tunai sebagai alat pembayaran ke dalam bentuk pembayaran digital
yang lebih efisien dan ekonomis. Pengaturan legalitas cryptocurrency
atas penggunaan mata uang digital, menjadi hal krusial saat ini.
Buku ini membahas
legalitas cryptocurrency sebagai alat transaksi di Indonesia, jenis mata
uang digital termasuk uraian
sistem transaksi keuangan digital
dunia, serta keabsahan investasi yang menggunakan mata uang digital di Indonesia.
Buku ini dapat
digunakan sebagai referensi bagi mahasiswa dan masyarakat yang tertarik
mengenal seluk beluk cryptocurrency dan legalitasnya di Indonesia.
PEMBELIAN BUKU:
Anatomi Sistem Muskuloskeletal
Buku ini berjudul
“Anatomi Sistem Muskuloskeletal” menjelaskan bagaimana kemampuan yang harus
dimiliki oleh mahasiswa pendidikan dokter yang mengambil sistem
muskuloskeletal. Buku ini mengupas terkait anatomi sistem muskularis, anatomi
sistem skeletalis, dan anatomi sistem artikularis.
Setelah membaca buku ini, diharapkan mahasiswa mendapatkan
pengetahuan dan keterampilan dalam anatomi sistem muskuloskeletal.
Penulis mengucapkan terima kasih kepada pembaca buku ini, terutama pada
mahasiswa pendidikan dokter yang sedang belajar sistem muskuloskeletal.
PEMBELIAN BUKU:
Skrining Kanker Serviks
Kasus kanker
serviks masih tinggi di dunia dan menjadi penyakit kanker kedua terbanyak pada
wanita Indonesia. Mirisnya, cakupan skrining kanker serviks masih rendah
diberbagai belahan dunia, termasuk Indonesia. Berbagai faktor menjadi alasan
wanita usia subur tidak melakukan skrining kanker serviks. Hal ini tentu
menjadi perhatian bagi semua pihak, khususnya pemerintah. Oleh karena itu,
program skrining kanker serviks juga telah diatur dalam Permenkes. Buku ini
mengulas berbagai hal tentang skrining kanker serviks hingga strategi
meningkatkan partisipasi skrining kanker serviks, sehingga diharapkan pembaca
dapat menyadari betapa pentingnya skrining kanker serviks.
PEMBELIAN BUKU:
Buku Ajar Operation Research : Suatu Implementasi Praktis
Riset Operasional adalah
suatu metode pengambilan keputusan yang dikembangkan dari studi operasi-operasi
militer selama Perang Dunia II. Pada masa awal perang 1939, pemimpin militer Inggris
memanggil sekelompok ahli-ahli sipil dari berbagai disiplin dan mengoordinasi
mereka ke dalam suatu kelompok yang diserahi tugas mencari cara-cara yang
efisien untuk menggunakan alat yang baru ditemukan yang dinamakan radar dalam
suatu sistem peringatan dini menghadapi serangan udara. Definisi lain Riset
Operasi adalah aplikasi metode ilmiah terhadap permasalahan yang kompleks dalam
mengarahkan dan mengendalikan sistem yang luas mengenai kehidupan manusia,
mesin-mesin, material dan uang dalam industri, bisnis, pemerintahan, dan pertahanan.
Buku ini adalah
serangkaian rangkuman dan tugas-tugas terstruktur dari pengalaman mengajar mata
kuliah riset operasi dengan sesederhana mungkin memecahkan masalah riset
menggunakan sofware/aplikasi POM-QM for windows versi 5.2 disertai contoh praktikumnya
dengan pendekatan praktis dari pengaplikasian software tersebut. Buku
ini memuat beberapa bab kajian antara lain:
BAB I : Dasar-dasar Riset
Operasi
BAB II : Program Linear
(Pendekatan Grafik)
BAB III : Program Linear
(Metode Simplex)
BAB IV : Metode Trasportasi
BAB V : Metode Penugasan
BAB VI : Analisis Jaringan PERT/CPM
BAB VII : Teori Antrean
BAB VIII : Analisis BEP
BAB IX : Analisis NPV dan IRR
PEMBELIAN BUKU: