Rabu, 05 Juni 2024

Pendampingan Pemetaan Stunting di Puskesmas

  • Juni 05, 2024
  • Penerbit NEM



Stunting merupakan salah satu ancaman bagi masa depan negara yang dapat memberikan dampak jangka pendek maupun jangka panjang baik secara kesehatan maupun pertumbuhan ekonomi bangsa. Oleh sebab itu, stunting menjadi perhatian yang serius oleh setiap elemen. Pemerintah merencanakan aksi nasional melalui intervensi gizi spesifik dan intervensi gizi sensitif dalam upaya menurunkan stunting.

 

Pemetaan kejadian stunting menjadi salah satu pemecah masalah dalam menanggulangi stunting. Melalui pemetaan dapat diperoleh informasi terkait distribusi spasial dan wilayah yang kemungkinan terdapat clustering. Sehingga dapat dilakukan identifikasi faktor permasalahan pada wilayah yang kasus stuntingnya tinggi yang mana akan memaksimalkan program penanggulangan stunting.

 

Buku ini akan membahas langkah awal dalam pemetaan kejadian stunting seperti pengenalan aplikasi yang digunakan dan tutorial pembuatan peta yang disertai dengan gambar. Selain itu, pada buku ini juga memberikan gambaran hasil pelatihan dan pendampingan pada salah satu puskesmas dan hasil pemaparan pemetaan kejadian stunting. Harapannya, hal tersebut membantu pembaca dalam memetakan kejadian stunting dan membantu interpretasi data untuk merumuskan kebijakan penanganan stunting.

 

  

                                                                   PEMBELIAN BUKU: