Kamis, 04 Mei 2023

Membukukan Artikel Kajian-Kajian Akademik

  • Mei 04, 2023
  • Penerbit NEM

 




Pada awalnya, sejak pendirian Program Studi Pendidikan IPS ULM, didiskusikan berbagai hal agar program studi baru tersebut mempunyai penciri khas, tampil sebagai program studi yang para personilnya pegiat menulis. Untuk itulah dilakukan berbagai kegiatan akademis bermuara kepada menuliskannya, diantaranya artikel untuk berbagai jurnal. Artikel-artikel tersebut dipresentasikan pada berbagai seminar lokal, nasional dan internasional atau dipublikasikan pada berbagai jurnal nasional dan internasional. Gagasan lanjutannya, membukukan artikel-artikel terpublikasi. Profesor Ersis Warmansyah Abbas menghimpun artikel-artikel yang mana saya sebagai penulis pertama menjadi buku, Membukukan Artikel Kajian-Kajian Akademik. Sebagai penggagas sekaligus Koordinator Program Studi Pendidikan IPS ULM, Profesor Ersis Warmansyah Abbas, menerbitkan buku personil Program Studi Pendidikan IPS ULM. Program Studi Pendidikan IPS ULM telah menerbitkan puluhan buku dengan mendapatkan puluhan ISBN dari Perpustakaan Nasional Indonesia.