Senin, 11 April 2022

Buku Ajar Asuhan Kebidanan Komunitas

  • April 11, 2022
  • Penerbit NEM

 


Kebidanan komunitas adalah pelayanan kebidanan yang menekankan pada aspek-aspek psikososial budaya yang ada di komunitas (masyarakat sekitar). Bidan adalah tenaga kesehatan yang sangat dekat dengan masyarakat, sehingga seorang bidan dituntut mampu memberikan pelayanan yang bersifat kelompok maupun individual. Bidan berperan sebagai pemberi asuhan secara komprehensif dan profesional yang berfokus pada keunikan perempuan untuk mencapai reproduksi sehat, pencapaian peran ibu, dan kualitas pengasuhan anak. Seorang bidan komunitas mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya kesehatan perempuan di wilayah kerjanya sehingga masyarakat mampu mengenali masalah dan kebutuhan serta mampu memecahkan masalahnya secara mandiri.

Buku ini terdiri dari beberapa bab. Bab pertama membahas tentang konsep kebidanan komunitas, bab dua membahas tentang masalah kebidanan komunitas, bab tiga membahas tentang strategi, tugas dan tanggung jawab bidan di komunitas, dan bab empat membahas aspek perlindungan hukum bagi bidan komunitas. Adapun bab lima membahas tentang manajerial asuhan kebidanan di komunitas, bab enam membahas tentang pengelolaan program KIA (Kesehatan Ibu dan Anak) di wilayah kerja, dan bab tujuh membahas tentang peran serta masyarakat di komunitas.


Beli Buku: