Gugusan Aksara Edukasi
“Di era digital sekarang ini, membangun kualitas generasi penerus diperlukan strategi yang tepat dengan membentuk karakter Islam yang sesuai akhlakul karimah yang telah dicontohkan oleh Rasulullah Muhammad Saw. Implementasinya dalam dunia pendidikan dengan cara memberikan pelajaran yang kreatif, inovatif yang menarik dalam kehidupan berlandaskan akhlak dan spiritualitas guna membangun keteladanan pada Rasulullah Saw. Buku ini cocok dibaca oleh penggiat pendidikan khususnya generasi muda karena berisi teknologi pendidikan yang berdampingan dengan spiritualitas pendidikan dengan tema besarnya islamic education.”
Dra. Hj. Minarsih, M.Pd. (Pengawas Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Batang)
“Dunia pendidikan telah mengalami transformasi besar sebagai antisipasi dari arus globalisasi yang memberikan arah bagi generasi millenial yang memengaruhi pola pikir dan pola hidupnya. Sepertinya masalah tersebut yang menggerakkan minat para penulis muda untuk menuangkan ide serta gagasan terhadap inovasi pendidikan, dengan ide yang tajam untuk mengupas teknik pembelajaran. Buku ini layak untuk menjadi bahan referensi bagi para praktisi dan pelaksana pendidikan. Penulis telah menyajikan dengan bahasa yang lugas, santun dan mudah dicerna oleh semua kalangan yang peduli dengan tantangan dunia pendidikan.”
H. Munif, M.Pd.I. (Kasi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Batang)