Jumat, 29 Oktober 2021

Isolasi dan Formulasi Nanopartikel Kolagen dari Kulit dan Sisik Ikan Kakap Merah

  • Oktober 29, 2021
  • Penerbit NEM


Kolagen merupakan protein penting yang menghubungkan sel dengan sel yang lain. Kolagen dalam kosmetik digunakan untuk mengurangi keriput pada wajah atau dapat disuntikkan ke dalam kulit untuk menggantikan jaringan kulit yang telah hilang. Kolagen yang diisolasi dari sapi atau babi tidak dapat diserap oleh kulit secara sempurna karena struktur molekulnya yang lebih lebar dibandingkan molekul kulit. Kolagen yang diisolasi dari ikan memiliki struktur molekul yang lebih kecil sehingga dapat diserap oleh kulit secara lebih baik. Selain itu, struktur kolagen yang diisolasi dari ikan mirip dengan struktur kolagen manusia. Kolagen yang diisolasi dari ikan mampu berfungsi sebagai substrat pada kultur in vitro yang lebih baik (kemampuan membelah diri yang lebih baik) dibandingkan kolagen yang diisolasi dari sapi atau babi sehingga memiliki manfaat yang lebih baik.

Teknologi nano merupakan metode yang efektif untuk pelepasan kolagen sebagai bahan aktif. Oleh karena ukuran droplet yang kecil, nanopartikel dapat dengan mudah berpenetrasi melewati lapisan kulit dan dapat meningkatkan penetrasi bahan aktif yang tergabung dalam sistem penghantaran obat secara transdermal.

Dalam buku ini dipaparkan bagaimana cara isolasi, evaluasi, serta modifikasi kolagen yang diperoleh dari sisik dan kulit ikan. Selain itu dipaparkan pula cara pembuatan formulasi sediaan nano partikel, pembutan serta evaluasi untuk membuktikan bahwa sediaan nano yang dihasilkan bermutu baik.