Pembelajaran Matematika Sekolah
Matematika merupakan cabang suatu ilmu pengetahuan. Matematika sering disebut ilmu dari segala ilmu. Matematika merupakan salah satu mata pelajaran wajib yang diajarkan di sekolah, baik sekolah dasar, sekolah menengah, hingga perguruan tinggi. Masalah yang sangat menonjol dalam pengajaran matematika adalah proses pembelajarannya. Jika proses pembelajaran tidak efektif, dapat menyebabkan pemahaman matematis siswa tidak maksimal. Pembelajaran yang tidak efektif ini disebabkan karena pembelajaran matematika yang dilakukan di sekolah pada umumnya menggunakan pembelajaran ekspositori yaitu guru menyampaikan pembelajaran dengan cara berbicara, menerangkan materi, don memberi contoh soal. Sehingga guru yang aktif dalam pembelajaran dan siswanya masih pasif.
Setiap siswa diharapkan memiliki kemampuan matematis agar dapat mempermudah dan memperlancar proses pembelajaran. Selain itu, kemampuan matematis juga sangat dibutuhkan untuk kemajuan dan perkembangan IPTEK, mengingat kemajuan dan perkembangannya yang sangat pesat saat ini tidak lepas dari peran pendidikan sebagai salah satu tolak ukur berkembangnya suatu bangsa. Perkembangan IPTEK juga menuntut kita supaya bisa menerapkan konsep matematika dan mampu mengembangkan kemampuan matematika. Baik itu kemampuan matematis, komunikasi, representatif, maupun penalaran. Kemampuan matematika juga sangat dibutuhkan dalam memecahkan berbagai masalah dalam kehidupan nyata.