Selasa, 08 Januari 2019

METODOLOGI PENELITIAN & TEKNIK PENULISAN KARYA ILMIAH

  • Januari 08, 2019
  • Penerbit NEM

 


Penelitian merupakan salah satu cara mendapatkan pengetahuan ilmiah. Oleh sebab itu penelitian dikatakan sebagai metode ilmiah atau cara ilmiah untuk mendapatkan pengetahuan. Ilmiah artinya memiliki sifat keilmuan atau bercirikan keilmuan. Ada tiga ciri ilmiah yakni logis atau rasional, empiris dan sistematis. Oleh karena itu, rasional/logis, empiris dan sistematis merupakan karakteristik dari suatu penelitian ilmiah.

Buku yang sedang di hadapan Anda ini merupakan salah satu buku yang harus dibaca oleh para peneliti mengingat metodologi penelitian menjadi senjata utama untuk mendapatkan dan menganalisis data secara valid sehingga dapat diperoleh hasil penelitian yang akurat dan terpercaya. Tak kalah pentingnya adalah bagaimana cara menyajikan hasil penelitian dalam bentuk karya tulis sehingga hasil penelitian lebih bisa dinikmati dan dimanfaatkan oleh khalayak umum terutama untuk penelitian-penelitian selanjutnya.